Selasa, 21 Juni 2016

Masih Bingung untuk Membuat Surat Keterangan Usaha? Yuk Ikuti Langkah Langkah Berikut!

         Surat keterangan usaha merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi jika kita ingin mendaftarkan PIRT  (Pangan Industri Rumah Tangga). Seperti diketahui Surat Keterangan Usaha (SKU) digunakan untuk menerangkan bahwa orang yang membuka usaha di tempat tersebut nama pemiliki usaha  tertera dalam surat tersebut dan benar merupakan pemilik usaha tersebut berdomosili di daerah tersebut sesuai yang dicantumkan alam surat tersebut. Biasanya tahapan pembuatan SKU dimulai dari RT, RW dan Keluarahan. Berikut adalah tahapan proses pembuatan, contoh surat pengantar serta Surat Keterangan Usaha yang dilakukan di Daerah Pakualaman Kecamatan Serpong Utara:

1.  Membuat Surat Pengantar dari Pihak RT setempat

Hal yang pertama dilakukan untuk membuat SKU adalah membuat surat pengantar dari pihak RT. Berkas-berkas yang harus dibawa untuk mengajukan surat pengantar tersebut adalah KTP pemilik perusahaan atau penanggung jawab serta kartu keluarganya. Berkas tersebut dibutuhkan karena digunakan sebagai pembuktian untuk pihak RT bahwa yang mengajukan surat pengantar tersebut adalah benar benar warganya. Untuk biaya administrasinya sendiri tidak ada pungutan biaya namun terkadang tergantung lokasi dimana perusaan tersebut berdiri juga karena bisa saja jika ditempat lain dikenakan biaya. Berikut adalah contoh surat pengantar SKU. dari pihak RT :




2.  Membuat Surat Pengantar dari Pihak RW setempat

Setelah mendapat surat penangantar dari pihak RT, langkah selanjutnya yaitu pergi ke RW setempat untuk meminta tandatangan dari RW. Sama seperti halnya saat di RT, ketika pengajuan surat pengantar di RW pun tidak dikenankan biaya. Berikut adalah contoh surat pengantar dari pihak RW




3.  Membuat Surat Keterangan Usaha (SKU)

Setelah mendapatkan surat pengantar dari RT dan RW maka kita bisa langung mengajukannya ke Kantor Kelurahan. Saat dikelurahan nantinya kita akan diminta KTP dari pemilik perusahaan dan mengisi formulir mengenai jenis usaha yang akan kita lakukan. Untuk membuat SKU tersebut pihak kelurahan tidak mematok biaya yang pasti akan tetapi seiklasnya. Pada waktu itu biaya yang dibayarkan untuk SKU tersebut sebesar 10 ribu rupiah. Berikut adalah contoh SKU yang diterbitkan pihak kelurahan :





Nah selesai sudah proses tahapan pembuatan Surat Keteranan Usaha. Semoga bisa membantu banyak pihak yang akan membuat SKU yaaa :D






Gendarderdor! Cemilan Mengenyangkan dan Gak Bikin Kantong Tekor

Gendarderdor!!!
Mungkin saat pertama kalian mendengar kata tersebut kalian merasa bingung dan mungkin berfikir apakah itu adalah suara tembakan? Hmmm mari kita cari tahu jawabannya yukssss :D

            Saat pertama kali mendengar kata Gendarderdor menang terlintas dipikiran beberapa orang pasti mengaitkannya dengan suara tembakan Dilihat dari penggalan kata nya yaitu “Gendar” sebenarnya ini merupakan sebuah produk kerupuk berbasis beras. Seperti kita ketahui gendar merupakan salah satu jenis kerupuk tradisional yang dibuat dari beras sebagai bahan utamanya dan dicampurkan dengan  beberapa bahan lainnya seperti tepung tapioka dan rempah-rempah.
            Lalu kenapa memilih nama”Gendarderdor”. Awal mulanya kami sempat kebingungan untuk mementukan nama yang pas untuk produk kami. Sebab nama produk memberi pengaruh terhadap persepsi konsumen. Kami mencoba memikirkan nama apa yang menarik, unik, dan belum pernah ada yang menggunakan tentunya agar nama produk yang kita buat mudah diingat oleh konsumen. Saat sedang memproduksi kerupuk gendar tersebut terbersit sebuah nama yaitu “Gendarderdor” dan kami berfikir mengapa tidak menggunakan nama tersebut? Selain unik kami menganggap nama tersebut dapat mudah diingat oleh konsumen karena ditambahkan imbuhan “derdor” yang identik dengan suara tembakan. Memaang tidak ada hubungannya antara gendar dan suara tembakan namun yang kami tekankan disini adalah nama produk yang mudah diingat oleh banayak orang. Lalu bagaimana bentuk dari produk "Gendarderdor" itu sendiri?





Begitulah bentuk dari produk “Gendarderdor” yang kami produksi. Produk gendarderdor yang kami produksi ini dikemas menggunakan kemasan plastik berbahan alumunium foil dengan bentuk standing pouch. Kami memilih kemasan tersebut untuk menghindari paparan cahaya matahari langsungsung mengingat kerupuk memiliki sifat mudah tengik jiga terkena paparan cahaya matahari langsung. Kami membuat produk kerupuk gendar yang sudah siap makan sehingga lebih praktis dan bisa dinikmati kapan saja. Berikut merupakan deskripsi dari produk Gendarderor:

            Nama Produk  : Gendarderdor
            Netto               : 50 gram
            Varian Rasa     : Original, Spicy, dan Rumput Laut
            Komposisi       : Kerupuk Gendar, Minyak, dan Penyedap Rasa
           

            Lalu berapa harga untuk satu bungkus gendarderdor? Hmmm kalian tidak usah khawatir mengenai harga yang mahal. Kami menjual satu bungkus gendar dengan harga 8 ribu rupiah saja. Cukup terjangkau dan pas dikantong bukan? Tertarik untuk memesan? Untuk kalian yang ingin memesan produk gendarderdor bisa menghubungi:
                       Line : @muf34889
                                 @rifa_rifaaaa

                      Instagram : @gendarderdor

Saat ini produksi gendardorder sudah mulai dilakukan. Berikut ada beberapa testimoni dari konsumen yang telah membeli produk gendarderdor




Mereka saja sudah pesan gendarderdor, ayooo sekarang giliran kamu untuk mencoba cemilan yang mengenyangkan dan tentunya gak bikin kantong kendorrrrr!!! Grab it fast :D


Senin, 20 Juni 2016

Berbisnis sambil Memperkenalkan Produk Pangan Lokal Indonesia



Ide berbisnis ini muncul ketika saya mendapat tugas pada mata kuliah Keterampilan dan Manajemen Industri Pangan. Pada mata kuliah tersebut kami mendapat tugas untuk mengembangkan beberapa produk makakanan berbasis pangan lokal yang ada di Indonesia. Produk pangan lokal yang akan kita produksi dan kembangkan lebih lanjut adalah Kerupuk Gendar. Mungkin terdengar sedikit aneh ketika saya menyebutkan nama keruk “Gendar”?. Ya memang pasti ada beberapa dari kalian yang masih belum familiar dengan kerupuk tersebut. Hal tersebut memang dikarenakan kerupuk tersebut hanya dapat di jumpai di beberapa daerah saja. Lalu bagaimanakah penampakan dari kerupuk gendar itu sendiri?


Kerupuk Gendar Matang

Gambar diatas merupakan penampakan dari kerupuk gendar yang sudah matang. Kerupuk Gendar sendiri merupakan salah satu jenis kerupuk yang bahan utama pembuatannya adalah nasi. Kerupuk ini dibuat dengan mencampurkan nasi dengan tepung tapioka dan beberapa bumbu dan rempah lainnya. Penyebutan kerupuk gendar berbeda disetiap daerah. Masyarakat di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur biasanya menyebut kerupuk gendar dengan sebutan “Karak” atau yang biasa disebut dengan kerupuk nasi atau biasa deisebut juga dengan “puli “

Hingga saat ini krupuk gendar bawang yang tersedia dipasaran umumnya merupakan kerupuk gendar mentah dan rasa yang tersedia pun hanya ada rasa original. Dengan melihat kondisi di pasar tersebut maka kita mulai berfikir inovasi apa yang bisa dilakukan agar produk kerupuk gendar ini bisa dikembangkan dan bisa dinikmati oleh semua kalangan dimana pun dan kapan pun.

Kerupuk Gendar Mentah
Dengan melihat adanya perubahan gaya hidup dan prilaku konsumen maka membuat kami berfikir untuk melakukan inovasi produk Kerupuk Gendar ini. Pada zaman sekarang, konsumen cenderung menginginkan produk yang praktis oleh karena itu kerupuk gendar  yang kami produksi dibuat menjadi produk kerupuk gendar bawang yang sudah matang sehingga bisa langsung dikonsumsi. Selain inovasi varian rasa juga dilakukan untuk produk ini mengingat kerupuk gendar yang ada dipasaran masih hanya menyediakan rasa asli dari gendar itu sendiri. Varian rasa yang akan dibuat untuk produk ini yaitu Kerupuk Gendar rasa rumput laut dan pedas. 



Kerupuk Gendar Matang


Lalu bagaimanakah kelanjutan dari bisnis kerupuk gendar yang kami produksi? ingin tahu ceritanya lebih lanjut? Tungggu di postingan selanjutnya yah tentang pengembangan prdouksi kerupuk gedar :D


Referensi :
Koswara. 2009. PENGOLAHAN ANEKA KERUPUK. Teknologi Pangan. UNIMUS. Semarang.
Riset Dikti. 1981. Pembuatan Kerupuk Uli. Diakses dari http://warintek.ristekdikti.go.id/pangan_kesehatan/pangan/ipb/Kerupuk%20uli.pdf pada tanggal 10 Mei 2016